Minggu, 21 Mei 2017

5 misteri di india yang belum pernah trungkap dan terpecahkan saat ini

Satu hal yang membuat India terkenal di hampir semua kalangan adalah berbagai destinasi serta tradisi unik dan menarik.Selain itu, banyak kejadian aneh sekaligus menakjubkan terjadi di India.Ada beberapa teka-teki di India yang sedikit menakutkan dan hingga sekarang belum pernah terpecahkan.Berikut telah TribunTravel.com rangkum dari laman wonderlist, lima teka-teki di India yang masih menjadi misteri hingga sekarang.

1. Manusia kera




Kisah manusia bertubuh kera adalah satu misteri paling populer di India dan hingga sekarang belum bisa dipastikan.Pada tahun 2001, muncul sebuah laporan dari sejumlah masyarakat yang mengatakan bahwa mereka melihat penampakan manusia bertubuh kera di Delhi.

Bahkan, ada laporan dari beberapa orang yang melihatnya bahwa hewan tersebut menutupi wajahnya di balik topi logam dan memiliki cakar tajam.

Namun, ada pula orang-orang yang bersaksi bahwa makhluk itu adalah kera "jadi-jadian" dengan tinggi mencapai 2,4 meter,Pada tanggal 13 Mei 2001, 15 orang mengalami luka dan goresan,Kota menjadi gempar dan penyerangan berlangsung satu bulan lamanya,Hingga saat ini keberadaan makhluk ini tidak pernah ditemukan.

2. Misteri pria yang tak makan selama 75 tahun


Guys pernahkah kamu menahan lapar dan lebih dari tiga hari?
Bisa-bisa kamu lemas dan pingsan karena tidak ada asupan apa pun di dalam tubuh.
Nah, ada satu misteri di India yang membuat bingung banyak pihak.
Seorang pria bernama Prahlad Jani mengaku tidak makan dan minum selama 75 tahun.
Bahkan ia sempat diteliti oleh dokter dengan beberapa kamera pengawas di rumah sakit untuk mengawasi gerak-geriknya.

Hasilnya, dalam 15 hari kakek ini benar-benar tidak mengambil makanan dan minuman guys.Jika dipikir secara logika, hidup 15 tanpa makan dan minum tentu saja terindikasi kelaparan akut.Namun kesehatan kakek ini justru tampak baik-baik saja, gokil nggak tuh?
3. Sonic boom di Jodphur

 Sonic boom datau dentuman sonic adalah istilah bagi gelombang kejut di udara yang dapat ditangkap oleh telinga manusia.Suara ini melebihi kecepatan suara yang pada umumnya 1.127 km/jam.Pada tanggal 18 Desember 2012, dentuman sonic terdengar sangat keras dan menganggetkan seluruh penduduk Kota Jodphur.Banyak orang beranggapan bahwa dentuman itu berasal dari pesawat udara yang sedang melintas.Namun sayangnya, anggapan itu dibantah oleh Angkatan Militer setempat.
Hingga sekarang sumber dentuman itu masih menjadi teka-teki yang membingungkan.
4. Pilar Besi Delhi


Satu ikon wisata yang terkenal hingga ke seluruh dunia adalah The Iron of Delho alias Pilar Besi Delhi.Pilar ini membuat bingung banyak peneliti, karena 99% terbuat dari besi dengan kualitas jempolan.Pilar setinggi 7,21 meter dengan berat mencapai 6000 kg ini masih berdiri kokoh selama 1.600 tahun dan tidak berkarat sama sekali.Tentu saja, pilar ini menjadi pilar peneliti di seluruh dunia.Para ilmuan terheran-heran, bagaimana orang zaman kuno membuat struktur pilar seperti ini dan peralatan apa yang digunakan.
5. Kuldhara, Kota kematian yang terkutuk


Kuldhara adalah satu kota tua yang berusia 500 tahun dan dihuni sekitar 1.500 tahun.Namun ada kejadian aneh, dimana pada suatu malam, tiba-tiba saja penduduknya menghilang dan meninggalkan kota.Hingga sekarang alasan penduduk kota meninggalkan kawasan itu belum diketahui.Ada yang mengatakan bahwa mereka meninggalkan kota untuk melarikan diri dari siksaan pemerintah.

1 komentar:

  1. makasih atas infonya sangat membantu, dan jangan lupa kunjungi website kami http://bit.ly/2RkKi1m

    BalasHapus